Membanggakan, Pelajar Asal Riau Dapat Hadiah Berlatih Basket ke Negara Serbia
Cari Berita

Advertisement

Membanggakan, Pelajar Asal Riau Dapat Hadiah Berlatih Basket ke Negara Serbia

Minggu, 09 Maret 2025

Tengku Arshaveen Muhammad Assegaf didampingi orang tua dr. H. Tengku Adriansyah, Sp.P diundang ke Kedutaan Besar Republik Indonesia di Beograd, Serbia.


PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Salah seorang pelajar yang masih duduk di bangku kelas II MTs di Kota Pekanbaru, Tengku Arshaveen Muhammad Assegaf berhasil menorehkan segudang prestasi di bidang olahraga bola basket.


Tak tanggung-tanggung, Insya Allah hari ini, Minggu 9 Maret 2025 dia yang juga merupakan cucu dari Prof Dr Ir H Tengku Dahril, MSc akan meninggalkan Indonesia menuju Negara Serbia untuk memenuhi undangan khusus untuk berlatih di Camp bertaraf Internasional yang diselenggarakan Negara Serbia.



"Alhamdulillah anak kami dapat undangan khusus dari Negara Serbia untuk mengikuti latihan Bola Basket selama lebih kurang 1 Minggu. Untuk itu, kami mohon doa semoga Shaveen bisa mengikutinya dengan lancar dan sukses," ungkap ayah Shaveen, dr. H. Tengku Adriansyah, Sp.P yang langsung mendampingi anaknya ke Negara Serbia pagi ini kepada redaksi Parasriau.com, kemarin usai berbuka puasa.


Dijelaskannya, bahwa anaknya memang memiliki hobi main bola basket sejak kecil hingga saat ini sudah banyak prestasi yang diraihnya.



"Prestasi ini tentunya membanggakan bagi kami sebagai orang tua dan sekolah, daerah serta Provinsi Riau bahkan Indonesia. Karena pada kesempatan kali ini untuk dapat undangan ke Negara Serbia satu-satunya dari Indonesia yang terpilih adalah Shaveen," ujarnya bangga.


Untuk itu, dirinya mohon dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Kota Pekanbaru, pihak sekolah, Pemerintah Kota Pekanbaru, Pemprov Riau, KONI, Perbasi dan seluruh warga negara Indonesia. Semoga selama mengikuti Camp latihan di sana bisa berjalan lancar dan sukses.



Berikut biodata dan segudang prestasi yang telah berhasil diraih ananda Shaveen.


Nama:Tengku Arshaveen Muhammad Assegaf

Panggilan: Shaveen

TTL: Pekanbaru, 28 April 2011

Alamat: Jl Pembangunan No 3A, Kecamatan Bukit Raya, Kelurahan Simpang Tiga, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau


Sekolah: 

- MTSN1 Andalan Pekanbaru. (Kelas 8) 

- SDIT Iman Syafi'i 2 Pekanbaru

- TK Al Azhar Syifa Budi Pekanbaru


Biodata Orang Tua dan Keluarga:


Ayah: dr. H. Tengku Adriansyah, Sp.P

Pekerjaan: Dokter Spesialis Paru di RSUD Selasih Kabupaten Pelalawan/RS Amalia Medika Kabupaten Pelalawan/RS Bhayangkara Pekanbaru


Ibu: Dwi Anggraini

Pekerjaan: Ibu Rumah Tangga


Saudara: 

1. Tengku Arshahzad Kareem Assegaf (5 th). 

2. Tengku Arsyila Queensha Assegaf (4 th) 



Shaveen mulai berlatih sejak umur 5 tahun di Klub Basket GBA Pekanbaru yang dilatih oleh Coach Abraham Bagaswara.


Kemudian setelah beranjak ke usia 8 tahun, Shaveen berlatih di Klub BMBC Kota Pekanbaru yang dilatih oleh Coach Zulmi Amando Putra.


Sampai sekarang, Shaveen pernah beberapa kali mengikuti Camp atau pusat pelatihan, baik di Kota Pekanbaru maupun di luar Kota Pekanbaru.



Adapun beberapa Camp atau Coaching Clinic yang pernah diikuti Shaveen :


- Aim High Coaching Clinic di Jakarta dengan mantan pemain basket Timnas Indonesia (Riko Hantono, Merio Ferdiansyah, Daniel Wenas, Roni Gunawan) pada bulan Desember 2023 lalu.



- Four the Lab Coaching Clinic di Jakarta dengan pemain bola basket nasional Indonesia (Abraham Gamar Grahita, Andakara Prastawa, Reza Guntara) pada bulan Desember 2023 lalu.


- Pro Handles Workout dengan Coach Yohannes pada bulan Februari 2024.


- Red Star Basketball Academy di Cisarua, Bogor (dengan Pelatih dari Serbia) pada Juli 2024.


Di Camp Red Star Basketball Academy, Shaveen berhasil dinobatkan sebagai pemain terbaik (MVP) dan dapat hadiah berlatih selama 1 Minggu lamanya di Negara Serbia dengan Free Akomodasi. 

Dan inilah undangan khusus untuk Shaveen dari negara Serbia, yang tentunya membanggakan daerah dan kota kelahirannya yakni Pekanbaru Provinsi Riau dan negara Indonesia secara keseluruhan. Serta tentunya terkhusus membanggakan keluarga dan kedua orang tuanya.


Dear Parents, 


Berikut list winner dari kompetisi yang diadakan selama camp: 


Winners


- Around the world: Tengku Arshaveen Muhammad Assegaf


MVP: Tengku Arshaveen Muhammad Assegaf


Adapun sejumlah prestasi Olahraga Bola Basket yang telah berhasil diraih Shaveen antara lain :


- Juara 2 Basketball Cup Ku 11 se-Kota Pekanbaru, November 2021.

- Juara 1 Internal Game BMBC Basketball Club, November 2021. 

- Juara 2 DharmaYuda Basketball Cup KU 11 se-Kota Pekanbaru, November 2022.

- Juara 1 Kapolresta Pekanbaru Basketball Cup 2x2 KU 15 se-Riau, Januari 2023.

- Juara 1 Kapolresta Pekanbaru Basketball Cup 3x3 KU 12 se-Riau, Januari 2023.

- Juara 2 Basketball Elzagiarmi 3x3 Cup KU 12 se-Riau, Februari 2023.

- Juara 1 PSMTI Perbasi Pekanbaru 3x3 Basketball Cup KU 12 se-Riau, Mei 2023.

- Juara 1 KEJURKOT Bola Basket KU 12 Kota Pekanbaru, Juni 2023.

- MVP (Pemain Terbaik) KEJURKOT Bola Basket KI 12 Kota Pekanbaru, Juni 2023.

- Juara 1 Pertamina Basketball 3x3 Cup KU 12 se-Riau, Oktober 2023.

- Juara 2 KEJURKOT Bola Basket 3x3 KU 12 se-Pekanbaru, Desember 2023.

- Juara 2 Basketball 3x3 KU 12 Serenade Cup se-Riau, Maret 2024.

- Juara 2 Basketball 3x3 KU 14 Permadhis Cup se-Riau, Mei 2024.

- Peringkat 4 Kejuaraan Nasional Walikota Pekanbaru Basketball Cup se-Sumatera, Mei 2024.

- Peringkat 3 Garuda Padang Basketball Cup, Sumbar, Riau, Jambi, Desember 2024.

- Juara 2 KEJURKOT Pekanbaru 5 on 5 KU 14, Januari 2025.

.


Prestasi lain di luar olahraga Bola Basket:


- Juara 3 Da,'i Cilik antar TK se-Pekanbaru 2017.

- Juara 2 Lomba Azan antar SD se-Kota Pekanbaru April 2022. ***


Penulis: M Ikhwan