PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Sebagai bentuk rasa syukur, Universitas Islam Riau (UIR) sebagai kampus swasta tertua di Riau yang memiliki Bus Marcedes Benz Jet 5 type terbaru, Rabu (27/12/2013) siang mengajak insan media mengelilingi Kota Pekanbaru.
Acara keliling kota ini langsung dipandu oleh Rektor UIR, H Syafrinaldi bersama Wakil Rektor 2 dan 3, dekan fakultas, Kabag Humas, mahasiswa asing yang kuliah di UIR serta insan media yang bekerjasama dengan UIR di Kota Pekanbaru.
Perjalanan ini dimulai dari kampus UIR, lalu melintasi jalan Sudirman menuju Rumbai, jalan Riau, Tambusai Ujung, Soekarno Hatta dan
di akhir kegiatan dilaksanakan ngopi bareng di Wareh Kupie Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru.
Dijelaskan Rektor, bus kampus berkapasitas 40 seat tersebut diharapkan bisa memberikan manfaat bagi seluruh civitas kampus. "Saya mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang telah terjalin antara media dengan UIR. Capaian yang telah diraih UIR saat ini tentunya tak terlepas dari peran media yang telah menginformasikan berbagai program secara masif," ujarnya.
Dijelaskannya, kehadiran Jet Bus ini sebagai salah satu kendaraan operasional UIR, tentunya juga menjadi salah satu sarana penunjang akademik kampus.
"Alhamdulillah saat ini UIR kembali menambah satu daftar kelengkapan sarana prasarana dan fasilitas kampus yakni Bus Marcedes Benz Jet 5," jelasnya.
Dirinya yang saat ini juga menjabat sebagai Sekjen BKSPTIS memaparkan berbagai capaian UIR di bidang akademik maupun non akademik. Diantaranya UIR masih mampu mempertahankan akreditasi baik dari BAN BT maupun lembaga mandiri, juga peningkatan capaian akreditasi 2 prodi menjadi A.
"Diharapkan kedepan capaian itu akan terus bertambah dan terus ditingkatkan, semoga kedepan akan lebih banyak lagi prestasi yang diriah UIR," harapnya bangga.
Hingga penghujung tahun 2023, Lanjut Syafrinaldi, UIR berhasil menambah jumlah guru besar UIR dengan total 20 orang. Begitu juga halnya dengan doktor, dan saat ini UIR telah memiliki sebanyak 220 orang yang menyandang gelar doktor.
"Kami bersyukur dari 75 guru besar yang ada di Riau, 85 persennya ada di UIR. Tentu ini menjadi kebanggaan tersendiri. Diharapkan akan menyusul doktor maupun guru besar lain nantinya," paparnya.
Usai Rektor menyampaikan sambutan dan pemaparan, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Dan di akhir acara disudahi dengan dengan sesi foto bersama. Lalu rombongan kembali ke kampus UIR menaiki bus baru tersebut. (pr2)
Penulis: M Ikhwan